ADVETORIAL, BOLMONG – Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) sejak dipimpin oleh Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow dan Wakil Bupati Yanni Ronny Tuuk selama setahun ini sudah banyak menghasilkan program maupun terobosan yang pro-rakyat.
Terobosan-terobosan inovatif dan positif yang dilakukan Pasangan Yasti sejak dilantik Gubernur Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey, SE pada 22 Mei 2017 lalu, antara lain ;
*. Pasca dilantik Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow melakukan audiens dengan Komisi V bidang infrastruktur dan perhubungan DPR Republik Indonesia (DPR-RI), sekaligus presentasi kebutuhan, serta lobi anggaran khususnya dibidang sarana prasarana jalan.
*. Penghargaan Piagam Paramesti dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.
*. Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow dan Wakil Bupati Yanni Ronny Tuuk ikut ambil bagian pada pertemuan Pekan Kerja nyata Revolusi Mental Indonesia di Kota Solo Provinsi Jawa Tengah.
*. Bupati Yasti memfasilitasi pertemuan antara pihak direksi dan karyawan PDAM Bolmong, terkait kisruh diinstansi tersebut.
*. Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow melakukan pertemuan Kementerian ESDM-RI melalui Ditjen Mineral dan Batu Bara (minerba) Bambang Gatot Haryono, untuk membicarakan proses investasi yang berada diwilayah Kabupaten Bolmong.
*. Penandatanganan Berita Acara Serah Terima (BAST) dan naskah hibah Barang Milik Negara (BMN) dari Badan Geologi dan Direktorat Jenderal Energi Baru,Terbarukan dan Konservasi Energi kepada Pemerintah Daerah. Berupa bantuan hibah dua alat sumur bor.
*. Menghadirkan rombongan Komisi V DPR-RI dan tiga Kementerian, yakni Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kementerian Perhubungan, serta Kementerian Desa PDT dan Transmigran.
*. Menggagas Pesona Budaya Bolmong yang dilaksanakan di Desa Maelang, Kecamatan Sangtombolang.
*. Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow diundang oleh Kementerian Keuangan RI Direktorat Perimbangan Daerah, di Jakarta untuk melakukan penandatanganan Perjanjian Hibah Program Air Minum APBN 2017 yang bersumber dari Ausaid.
*. Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow melakukan Audiensi dan Konsultasi dengan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI, dijakarta, dengan Menteri Eko Putro Sandjojo, untuk membicarakan terkait dengan ganti rugi lahan yang berada di lokasi Tumokang, Mopugad dan Mopuya.
*. Pemkab Bolmong menerima kunjungan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Mochamad Basoeki Hadimoeljono.
*. Mendapat Piagam Penghargaan terbaik II kategori Pelayanan Kepangkatan Pemerintah Kabupaten dan Kota se-Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), pada acara BKD Award 2017.
*. Pemkab Bolmong melalui Wakil Bupati Yanni Ronny Tuuk menerima penghargaan sebagai daerah yang Sadar Hukum dan HAM oleh pihak Kemenkumham RI.
*. Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) III, di Kantor Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), yang akhirnya program ini bisa dirasakan oleh warga Bolmong di tahun 2018.5
*. Reformasi Birokrasi ASN dengan perubahan pola pikir aparatur berupa penegakan disiplin, mulai dari disiplin Jam Kerja yang sampai saat ini menggunakan teknologi informasi Finger/FaceDetector/CCTV.
*. Reformasi Pelayanan Publik dengan Penataan administrasi, memperpendek alur birokrasi, menertibkan proses administrasi perizinan, menerapkan Sistem aplikasi E-planning, E Budjeting, E. Monev yang transparansi.
*. Pemkab Bolmong mendapat bantuan Alsintan.
*. Pemkab Bolmong memberikan Kartu Nelayan dan Asuransi Nelayan.
*. Penataan sistem pengelolaan Sumber daya alam yang berdampak pada perolehan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
*. Pembangunan Bandara Lolak.
*. Pembangunan Akses Jalan Nasional di Ibukota lolak.
*. Bupati Yasti dinobatkan sebagai Top Pembina BUMD tahun 2018.
*. Pembangunan Terminal Tipe A di Desa Dulangon Kecamatan Lolak.
*. Program kegiatan Padat Karya.
*. Peningkatan penyelesaian bendungan Pindol di Desa Totabuan Kecamatan Lolak.
*. Koordinasi terkait keamanan di Bolmong dengan Kapolri.
*. Penganggaran insentif bagi Pemuka-Pemuka Agama se Bolmong.
*. Penganggaran seragam sekolah bagi siswa didik baru SD dan SMP.
Dikatakan Bupati Yasti pada saat melakukan Safari Ramadan di Masjid Nur Iman Desa Insil Baru Kecamatan Passi Timur, Selasa (22/5), bahwa setahun pemerintahan dirinya dan Wakil Bupati Yanni Ronny Tuuk sangat istimewa. Karena dirayakan pada saat buka puasa bersama. “Ini momen istimewa. Tepat dimana setahun saya dan pak Yanni dilantik. Apalagi dilaksanakan bertepatan saat buka puasa bersama,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Yanni Ronny Tuuk menambahkan, program pemerintah daerah bolmong kesemuanya bertujuan agar rakyat sejahtera “Selain peningkatan kesejahteraan rakyat, kami juga berupaya Kabupaten Bolmong bisa maju dan hebat untuk kedepannya,” singkat Yanni.
Peliput: Ebby Makalalag