Shakes: Djelantik Masih Bisa Dianulir

0
274
Shakespeare Makalunsenge

Shakespeare MakalunsengeTOTABUANEWS.COM, Kotamobagu – Sorotan terhadap lolosnya Drs Djelantik Mokodompit ME, dalam Daftar Calon Tetap (DCT) sebagai calon legislatif (caleg) daerah Pemilihan Kecamatan Kotamobagu Barat, terus dilakukan oleh Panitia Pengawas Pemilukada (Panwaslukada) Kotamobagu. Tidak tanggung-tanggung, Djelantik bahkan dikatakan dapat dianulir oleh salah satu pimpinan Panwaslu Kotamobagu, Shakespeare Makalunsenge SH.

“Jangankan hanya masuk DCT, bahkan jika sudah terpilih dan ditemukan kejanggalan maka masih bisa dianulir, tergantung pengkajian yang dilakukan Bawaslu,” tegas Shakes.

Dianulirnya Djelantik tersebut, dikatakan olehnya bisa saja dilakukan jika dalam kajian Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Sulut, ditemukan dugaan penyimpangan dalam proses verifikasi berkasnya.

Meski demikian, Shake mengatakan bahwa kewenangan dalam penanganan sengketa penetapan DCT tersebut, menjadi kewenangan Bawaslu Provinsi dan Bawaslu RI. “Penanganan sengketa DCT ini, kewenangan Bawaslu Provinsi,” tambahnya.

Jika dalam keputusan yang ditetapkan Bawaslu dan ada salah satu pihak yang merasa keberatan maka bisa melanjutkan sengketa itu sampai ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) dan Mahkamah Kostitusi (MK).

“Kalau ada yang merasa tidak puas pada hasil putusan maka bisa dilanjutkan ke PTUN dan MK untuk ditindak lanjuti,” ujarnya.

Ditambakan, dalam tindak lanjut sengketa tersebut Bawaslu Sulut akan menerapkan Peraturan Bawaslu (Perbawaslu) nomor 15 tahun 2012, tentang tatacara penindakan Pemilihan Leglatif (Pileg). Perbawaslu nomor 12 tahun 2012 yang akan menjadi acuan Bawaslu,” tukasnya.

Diketahui sebelumnya, pihak Panwaslu Kotamobagu, hingga kini terus melakukan pengkajian atas lolosnya Djelantik dalam DCT.

“Pembahasan tentang DCT akan dilakukan selama tiga hari. Kami juga akan menyiapkan semua referensinya selain tentu saja melakukan konsultasi dengan Bawaslu (badan pengawas pemilu) Provinsi Sulut,” kuncinya. (dar/jun)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.