Wagub Sulut Resmi Buka Tol Manado – Bitung

0
77

TNews, MANADO – Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw secara resmi membuka Tol Manado-Bitung Jumat (20/12/2019). Pembukaan tol tersebut guna memperlancar arus lalu lintas jelang Natal hingga Tahun Baru nanti.

Sejak dibuka tadi, di Pintu Masuk Tol Manado, Jalan Ring Road I, Tol pertama di Sulut itu langsung saja diserbu warga.

Stenly Keles satu di antara warga Pengemudi mobil pengguna jalan Tol, ia mengakh sudah menjajal jalan tersebut. “Bagus sudah ada tol di Silut, tapi masih perlu ditingkatkan, masih ada jalan yang berombak,” kata dia pengemudi mobil Hardtop ini.

Jesica Katuuk juga satu di antara pengemudi melintas di tol. Ia mengaku senang bisa menikmati jalan bebas hambatan ini “Senang soalnya baru pertama do Manado ada tol. Pas tahu mau buka langsung coba,” kata dia.

Ia daei Bitung melintas di tol ke Kota Manado “Mau belanja di Manado,” ujar dia.

Adapun jalur tol dibuka sepanjang 25 kilometer untuk dua arah. Tol dibuka hanya untuk kendaraan golongan 1. Tidak untuk truk dan sepeda motor.

Tol dibuka sejak pukul 08:00 – 17:00 Wita, dari tanggal 20 Desember 2019 hingga 3 Januari 2020.

Menurut Direktur Utama Jasamarga Manado Bitung (JMB), George Manurung Seksi 2A pembangunan sudah mencapai 90% sedangkan Seksi 2B masih sekitar 42 persen. Pembebasan lahan lah yang masih menjadi kendala di Seksi 2A dan 2B.

Hal ini juga menyebabkan penyerapan anggaran masih belum maksimal.

Pembebasan lahan ini juga membuat George belum berani memastikan kapan tol dapat dioperasikan secara penuh.

Meski begitu, JMB dan beberapa pihak terkait mengatakan kemungkinan besar tahun depan sudah bisa diresmikan.

“Kalau April 2020 kita harapkan simpang susun Dano Wudu dan Kauditan sudah bisa beroperasi. Tapi kalau sebelum April 2020 sepertinya Seksi 1 ini dulu,” ujar George.

George juga memperkirakan tol bisa berfungsi penuh hingga Bitung pada sekitar bulan Juli atau Agustus 2020.

 

Sumber : Tribun News

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.