TNews, NASIONAL – Gubernur DKI Anies Baswedan berkunjung ke Petamburan, Jakarta Barat menemui Habib Rizieq Syihab. Pertemuan itu terjadi pada Selasa (10/11) selepas waktu Isya.
Momen pertemuan itu juga diunggah oleh Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tengku Zulkarnain di akun instagramnya. Di foto itu tampak Anies memakai jas hitam duduk bersama Habib Rizieq dan Tengku Zulkarnain.
Ada juga menantu Habib Rizieq Hanif Al-Athos mendampingi. Mereka tampak memakai masker.
“Kami ketemuan setelah Isya, kan banyak orang tadi (siang). Kalau subuh juga kan mungkin terlalu banyak orang. Mana mungkin subuh aja kan belum sampai,” kata Tengku, seperti dilansir Antara, Rabu (11/11/2020).
Tengku mengungkap saat pertemuan kondisi di sekitar kediaman Habib Rizieq masih terlihat ramai. Menurutnya, tidak ada pembicaraan yang khusus terkait pertemuan itu.
“Masih ramai sih, saya aja cari parkir empat sampai lima menit, tapi ketemu Habib tadi tidak ramai, selain itu kita hanya sebentar bertemunya minum teh saja,” kata dia.
Tengku mengatakan Anies lebih dulu sampai dibanding dirinya. Belum diketahui, apakah ada pertemuan lagi setelah ini.
“Saya dari habis Isya baru ke sana. Enggak barengan, duluan dia dari saya, itupun nggak janjian,” ujarnya.
“Belum tahu. Besok kan dia (Rizieq Shihab) mau menikahkan anaknya lagi pada hari Minggu ya, hari Ahad, belum tahu,” ucapnya menambahkan.
Sebelumnya, Wasekjen PA 212, Novel Bamukmin, mengungkap memang ada rencana Anies mengunjungi Habib Rizieq. Tapi pertemuan itu berlangsung hari ini.
“InsyaAllah besok (red-Rabu) subuh di kediaman HRS,” katanya.
Sumber: detik.com