TNews, KENDAL – Satu persatu Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), milik warga Desa Purwogondo, Kecamatan Boja, sudah mulai direhab oleh anggota Satgas TMMD Reguler ke-118 Kodim 0715/Kendal. Targetnya, 9 unit RTLH yang akan direhab bisa selesai sebelum TMMD ditutup.
Dikemukakan Babinsa Purwogondo, Pelda M Toha, selama pelaksanaan TMMD 30 hari tersebut total akan direhab sebanyak 9 unit RTLH yang masuk daftar direhab. “8 rumah warga sudah mulai disentuh Satgas dan warga, belum semuanya memang, masih 1 yang belum, tapi semua akan direhab sampai dengan penutupan TMMD,” jelasnya.
9 RTLH yang direhab melalui gelaran TMMD tersebut, rata-rata kondisinya memprihatinkan. Untuk merehabnya menjadi sempurna, dan menjadi layak huni membutuhkan waktu yang cukup lama. “butuh semangat yang ekstra dari anggota satgas bersama warga, tapi kami yakin bahwa akan selesai rehab sampai dengan sebelum TMMD ditutup, ini sudah menjadi target,” tegasnya.
Yahman, warga Dusun Gading Kidul salah satu penerima bantuan rehab yang sudah mencapai 70 persen mengaku bahwa setelah direhab rumahnya menjadi lebih nyaman untuk ditinggali. “Dulu rumah kami dindingnya kayu, alasnya cukup tanah, dan genteng sudah berantakan. Setelah direhab Alhamdulilah sudah menjadi tembok, dan alas keramik, tanpa bantuan kami tidak akan mampu merenov dengan biaya sendiri,” akunya.*
Reporter : Suly