TNews, PENDIDIKAN – Bilgis Bilbina Putrie Johan, seorang siswi berusia 18 tahun dari SMAN 1 Gresik, mencuri perhatian di ajang Parlemen Remaja DPR RI 2024. Prestasi yang ia raih, seperti menjadi anggota Paskibraka Kabupaten Gresik 2023, peserta AFS Global Up Teen Indonesia Australia 2023, hingga meraih posisi 2nd Runner Up dalam Business Challenge KOMPEK FEB UI 2024, mengantarkannya hingga ke Gedung DPR RI.
Yang membuatnya berbeda dengan peserta lainnya, Bilgis merupakan seorang pejuang Parlemen Remaja sejak tahun 2023. Meski sempat mengalami penolakan pada tahun tersebut, ia tidak gentar dan tetap berjuang untuk berpartisipasi di tahun 2024. Tak disangka, kesempatan akhirnya datang melalui sistem PAW (Pergantian Antar Waktu), yang pertama kali diterapkan dalam sejarah Parlemen Remaja DPR RI. Sistem ini muncul karena ada beberapa peserta yang tidak dapat melanjutkan, sehingga Bilgis mendapatkan kesempatan emas untuk bergabung. Kesempatan ini tidak ia sia-siakan, dan dengan tekad kuat, ia terpilih sebagai salah satu dari sembilan Ketua Fraksi di Parlemen Remaja DPR RI 2024. Ia memimpin Fraksi Majapahit, fraksi yang kemudian berhasil menyelesaikan seluruh rapat dan persidangan dengan baik.
Latar belakang Bilgis yang kaya akan pengalaman, seperti menjadi 2nd Runner Up Lomba Debat Bahasa Indonesia (LDBI), Duta Pelajar Antikorupsi Jawa Timur, serta Paskibraka Kabupaten, membantunya dalam mengintegrasikan kepemimpinan dengan semangat kekeluargaan. Prestasi-prestasi tersebut bukanlah hasil keberuntungan semata, melainkan buah dari kerja keras dan dedikasi yang ia tanamkan sejak lama.
Bilgis mengungkapkan bahwa pengalaman paling berharga selama Parlemen Remaja 2024 adalah saat memimpin Rapat Kerja dan Sidang Paripurna. Sebagai Ketua Fraksi Majapahit, ia merasa dituntut untuk tetap tenang dan bijak dalam menghadapi berbagai tekanan. Ia menerapkan pembagian tugas dan peran yang merata, sehingga setiap anggota fraksi merasa dilibatkan dan menjadi bagian dari persidangan. Pelaksanaan lobi dengan pimpinan juga berhasil berkat kerja sama dari seluruh anggota fraksi. “Rasa kerja sama dan kekeluargaan benar-benar terasa ketika semua anggota Fraksi Majapahit saling mengambil peran dalam interupsi, flooring, dan diskusi di setiap kesempatan. Sebagai ketua, saya sama sekali tidak mengalami kesulitan saat memimpin Fraksi Majapahit,” jelas Bilgis.
Kurnia Srikandi, Ketua Tim Kunker dari SMKN 3 Bogor sekaligus anggota Fraksi Majapahit, menambahkan, “Kak Bilgis selalu berkomitmen menjaga kestabilan internal, memberikan kami semua kesempatan berbicara, dan selalu mengayomi kami.”
Bilgis juga menyampaikan harapan terbesarnya untuk generasi muda Indonesia. “Harapan terbesar saya adalah agar generasi muda berhenti hanya mengkritik, tetapi bergerak bersama demi kemajuan bangsa. Kita seharusnya maju dengan prestasi dan kontribusi, bukan dengan sensasi. Parlemen Remaja DPR RI adalah wadah bagi putra-putri terbaik bangsa untuk menjadi teladan dalam berpikir global, berdasarkan nilai-nilai Pancasila, ketaatan hukum, dan komitmen mencerdaskan kehidupan bangsa.”
Sebagai pesan kepada seluruh remaja Indonesia, Bilgis menekankan pentingnya aksi nyata. “Jangan menjadi ‘tong kosong nyaring bunyinya’. Belajar dengan tulus, ikhlas, dan selalu berbuat kebaikan. Sedikit berbicara, banyak bekerja. Tunjukkan aksi nyata, bukan omong kosong belaka. Jangan menjadi terkenal karena keburukan, tetapi jadilah panutan yang menginspirasi.”
Fabio