KPU BOLMONG Kenalkan Kandidat ke Pelajar

0
65
KPU Bolmong Serahkan APK Kepada Dua LO Paslon
Logo KPU
ADVETORIAL, BOLMONG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolaang Mongondow (Bolmong) gencar- gencarnya melakukan sosialisasi kepada pemilih pemula. Kali ini KPU menyasar pelajar di SMA Negeri 1 Poigar, Selasa (22/11) lalu. Sosialisasi ini dipimpin komisioner bidang pendidikan, Dandaels Somboadile.

KPU BOLMONG Kenalkan Kandidat ke Pelajar

Sosialisasi yang dihadiri ratusan pelajar ini dibuat lebih menarik. Dandaels yang juga sebagai pemateri mengajak pelajar tidak menyia-nyiakan kesempatan mereka memberikan suaranya pada pilkada 15 Februari 2017 mendatang.

KPU BOLMONG Kenalkan Kandidat ke Pelajar

“Sosialisasi juga mengenalkan para calon kepala daerah kepada pelajar. Satu persatu diterangkan kepada mereka, agar mereka tahu siapa- siapa calon pemimpin mereka kedepan, “ terang Kasubag Umum KPU Bolmong, Siswanto Suid ikut dalam sosialisasi tersebut.

KPU BOLMONG Kenalkan Kandidat ke Pelajar

Lebih lanjut, Siswanto mengatakan, KPU Bolmong memang bertekad meningkatkan partisipasi pemilih pemula di Pilkada Bolmong. “Memang pemilih pemula cenderung terabaikan. Sehingga KPU berupaya memfokuskan mengajak pemilih pemula berpartisipasi aktif di pilkada,” terangnya.
Tak hanya itu lanjut Siswanto, KPU berharap agar pelajar yang telah wajib pilih menjadi pendorong dan pengingat orang disekitarnya agar datang memilih tanggal 15 februari 2017.
Tim Totabuanews

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.