Wabup Bolsel Buka Pelaksanaan Ujian Tenaga Kesehatan Non ASN

0
114

ADVETORIAL, BOLSEL – Wakil Bupati Bolaang Mongondow Selatan buka pelaksanaan ujian bagi tenaga kesehatan Non Aparatur Sipil Negara, Selasa (06/03/2018) hari ini.

Pelaksanaan ujian bagi tenaga kesehatan Non Aparatur Sipil Negara yang digelar di gedung Kantor Dinas Kesehatan Bolsel kompleks perkantoran panango, diikuti sejumlah 181 peserta. Wakil Bupati Bolsel Iskandar Kamaru S Pt pada saat itu menyampaikan tujuan pelaksanaan ujian tersebut.

“Tujuan digelar ujian ini yaitu untuk menyaring dan melihat kompetensi yang dimiliki oleh para tenaga kesehatan sebagai tenaga honor tahun 2018, Harapan kami selaku pemerintah, para peserta dapat mengikuti ujian ini dengan baik, karena standar kelulusan peserta dinilai dari hasil ujian ini,” tutur Kamaru.

Seusai membuka sampul soal ujian, Wabup juga mengamati para peserta ujian dan mengingatkan kepada peserta agar lebih teliti dalam mengisi jawaban di lembar jawaban, dan meminta peserta yang belum lulus pada ujian kali ini agar jangan putus asa.

“Peserta diminta agar lebih teliti dalam menjawab dan mengisi jawaban dilembar jawaban, karena hal ini tentunya akan mempengaruhi hasil kelulusan,  apapun hasilnya nanti, bagi peserta yang dinyatakan tidak lulus, diminta untuk bersabar, jangan berkecil hati, masih ada kesempatan berikutnya, dan bagi peserta yang dinyatakan lulus diminta agar dapat bekerja maksimal dan mampu memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dengan mengedepankan disiplin, profesionalitas dan bertanggung jawab,” himbau Wabup.

Sementara itu Kepala Dinkes, dr Sadly Mokodongan juga mengatakan bahwa materi yang diberikan kepada peserta ujian adalah menyangkut seputar kasus yang berkaitan erat dengan masing – masing profesi.

“Harapan kami, ujian ini berjalan baik dan membawa manfaat bagi para peserta, sehingga Bolsel akan memiliki tenaga kesehatan yang memiliki kualitas,” ungkap Mokodongan.

Peliput: Aspriadi Paputungan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.