Bupati Muhammad Lahay Buka MTQ Ke VII Kabupaten Touna

0
66

TNews, AMPANA – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke VII tingkat Kabupaten Tojo Una Una (Touna) dipusatkan di Kelurahan Uemalingku Kecamatan Ratolindo (Lapangan STQ). MTQ tersebut dibuka Bupati Touna Muhammad  Lahay SE MM, belum lama ini.

Bupati Muhammad Lahay dalam sambuatannya, mengatakan pelaksanaan MTQ sudah menjadi agenda rutin Nasional dan telah melekat dalam sejarah kultur masyarakat serta bangsa kita yang Mayoritas Muslim.

“Kita ketahui bersama MTQ yang dilaksanakan secara berjenjang pada tingkat pemerintah oleh lembaga pengembangan Tilawatil Qur’an tetap lebih jauh dimaknai sebagai media dakwa dan syiar keagamaan yang sangat efektif, untuk melakukan sentuhan rohani dengan daya tarik lantunan Al Qur’an yang memukau di hati kita masing masing,” jelas Bupati.

Menurut Bupati, kegiatan MTQ tingkat Kabupaten telah dilaksanakan silih berganti setiap tahunnya, sehingg ini bisa dijadikan sebagai ajang Silaturahmi yang dapat mempererat rasa persaudaraan dan ikatan kebersamaan. “Selain itu sebagai wadah pembinaan genarsi Qur’ani.Sebagai mana tema MTQ 2019 yakni melalui pelaksanaan MTQ tahun 2019, kita galih Potensi, minat dan bakat menuju generasi Qur’ani yang unggul, cerdas dan Berakhlakul Karimah,” ujar Bupati.

Muhammad Lahay pada kesempatan itupula berharap agar forum forum kajian Al -Qur’an perlu digiatkan dan dikembangkan di lingkungan Masyarakat. Ia juga mengucapkan selamat kepada semua Kafila MTQ. “Selamat bermusabaqah dan kepada dewan hakim saya harapkan untuk melaksanakan tugas dengan baik,” tandasnya.

 

Dales Lantapon 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.