Nayodo: Apel Korpri Bukan Kegiatan Seremonial Belaka

0
19

Advertorial, Kotamobagu – Seyogyanya, apel korpri tidak hanya menjadi seremonial bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN), tapi justru menjadi menjadi momentum untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat kotamobagu. Hal ini dikatakan Wakil Walikota Kotamobagu, Nayodo Kurniawan, saat memimpin apel, di Lapangan Boki Hotinimbang, Kamis (20/02/2020).

“ASN dilingkungan pemerintah diharapkan untuk semakin menumbuhkan tekad, serta komitment dalam memberikan pengabdian serta pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat kotamobagu,” ujar Wawali.

Menurut Wawali, kegiatan bulanan ini, harus dijadikan  wadah untuk dapat mengevaluasi pelaksanaan tugas, sekaligus mempersiapkan langkah atau strategi dalam rangka perealisasian tugas-tugas pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan daerah.

“Ini harus dipandang sebagai sebuah upaya untuk mendisiplinkan dan melakukan penguatan kepada kita semua untuk tetap komitmen dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara. Berupaya untuk bertanggung jawab dan mensingkronkan segala program untuk implementasi dalam mewujudkan daerah yang lebih baik,” kata Wawali.

Selain mengingatkan kembali, Wawali juga mengajak kepala ASN untuk lebih meningkatkan kompetensi serta profesionalisme termasuk dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. “Karena setiap tugas dan pekerjaan yang diemban oleh ASN merupakan amanah yang harus ditunaikan dengan penuh keiklasan dan penuh tanggung jawab,” tutup Wawali.

 

Neno Karlina

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.