Dinkes Bolmong Ketambahan Dua Unit Ambulance

0
52
Dinkes Bolmong Ketambahan Dua Unit Ambulance

TOTABUANEWS, BOLMONG – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), menerima bantuanCorporate Social Responsibility (CSR) dari Bank Sulut cabang wilayah Lolak, berupa dua unit kendaraan Ambulance Puskesmas Keliling (Pusling).

Bantuan tersebut, langsung diserahkan Bupati Bolmong, Yasti Soepredjo Mokoagow, kepada Kepala Dinkes Julin Papuling, saat selesai menggelar apel Korpri, Senin (17/7/2017), dengan didampingi Kepala Bank Sulut Cabang Lolak, Kennedy Paputungan, Wakil Bupati (Wabup) Yanni Ronny Tuuk dan  Sekretaris Daerah (Sekda) Tahlis Gallang.

Bupati Bolmong saat selesai menyerahkan secara simbolis, berharap agar mobil pusling tersebut bisa digunakan sebaik-baiknya. “Saya berpesan kendaraan yang telah diserahkan itu, digunakan sebaik-baiknya apalagi untuk kepentingan pelayanan masyarakat,” tukas Mokoagow.

Peliput: Ebby Makalalag

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.