Pekan Ini, Kelompok Pos Pelayanan Tepat Guna Di Bolsel Terbentuk

0
42
Kepala DPMD-PP-PA Bolsel, Deki Paputungan
TOTABUANEWS, BOLSEL – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPMD-PP-PA), membentuk kelompok pos pelayanan tepat guna.
Menurut Kepala DPMD-PP-PA Deki Paputungan, pos pelayanan tepat guna di Desa-desa mulai dibentuk dengan jumlah personil 25 orang per kelompok. “Mereka akan mendapat SK dari Bupati. Untuk strukturnya terdiri dari ketua, sekertaris dan bendahara, serta seksi – seksi yang di isi oleh masyarakat yang direkrut di desa itu sendiri,” jelas Deki, Senin (21/8) kemarin.
Langkah ini katanya, untuk memberdayakan masyarakat menjadi motor penggerak pemanfaatan  teknologi di desa. “Ada yang menciptakan tekhnologi dan memanfaatkan tekhnologi, serta berinovasi,” katanya. Dikatakannya, untuk tingkat kecamatan, sudah terbentuk kelompoknya. “Kelompok di kecamatan ini yang nantinya memfasilitasi pembentukan kelompok yang ada di desa,” terangnya.
Pihaknya menargetkan, pekan ini semua kelompok pos pelayanan tepat guna di desa akan terbentuk. “Mulai hari ini kami membentuk pos pelayanan tepat guna di desa,” tambahnya.
Tim Totabuanews

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.