Olly Bimbang Pilih Nayodo atau Mekal, Asripan Nani Alternatif

0
340
Karikatur Olly Dondokambey, Nayodo Koerniawan, Meiddy Makalalag, Asripan Nani/By: Hijrah Dondo

TNews, KOTAMOBAGU – Ketua DPD PDI Perjuangan Sulawesi Utara, Olly Dondokambey, telah mengumumkan sejumlah kader yang akan diusung partainya dalam pilkada serentak kabupaten/kota di Sulawesi Utara.

Dalam pengumumannya, Olly menyebutkan beberapa nama yang dipilih untuk mewakili partai dalam pesta demokrasi di daerah-daerah tersebut.

Joune Ganda dan Kevin Lotulong dipilih untuk Minahasa Utara, sementara Andre Angou dan Richard Sualang akan mewakili Manado. Maurits Mantiri ditunjuk untuk Bitung dengan mencari pendamping, begitu pula Carol Senduk untuk Tomohon.

BACA JUGA : Mekal Calon Tunggal, PDIP Kotamobagu ‘Tutup Pintu’ Untuk Nayodo

“Kemudian Frangky Wongkar untuk Minasa Selatan (mencari pendamping), Ronald Kandoli untuk Minahasa Tenggara (mencari pendamping), Limi Mokodompit untuk Bolmong (mencari pendamping),” ungkap Olly.

Namun, yang menarik perhatian adalah ketidakhadiran nama-nama kader yang akan bertarung di Pilwako Kotamobagu. Olly mengungkapkan bahwa evaluasi masih berlangsung untuk kotamobagu.

Spekulasi pun mulai berkembang dengan cepat. Dalam gelombang rumor yang menggema, dua kader PDIP, Nayodo Koerniawan dan Ketua DPC PDIP Kotamobagu Meiddy Makalalag, tampaknya belum mendapatkan kepastian dukungan.

BACA JUGA : Rekom PDIP di Pilwako : Steven Kandouw Sebut Mekal, Yasti Ingin Nayodo

Bendahara DPP PDIP memberikan gambaran situasi yang sedang dihadapi PDIP Sulut, yang terlihat ragu-ragu antara Nayodo atau Mekal.

Namun, ada kemungkinan bahwa partai itu tidak akan memilih keduanya, melainkan mengalihkan perhatian kepada birokrat terkemuka, Pj Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani.

Ini bukan tanpa alasan, sebab sebelumnya juga PDIP sudah menugaskan birokrat Pj Bupati Bolmong Limi Mokodompit untuk maju di Pilkada Bolmong 2024.

Apalagi, berdasarkan bocoran, tingkat kesukaan masyarakat Kotamobagu terhadap Asripan Nani juga tergolong tinggi, bahkan sebanding dengan popularitas Nayodo dan Mekal menurut survei yang beredar.

Dengan perkembangan ini, spekulasi dan antisipasi semakin memanas menjelang penetapan calon oleh PDIP. Siapakah yang akan mendapatkan dukungan penuh dari partai?

[Konni Balamba]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.