Ada Sate Rembiga dan Ikan Naniura Untuk Berbuka Puasa

0
348

TNews, KULINER – Makanan nusantara paling pas buat berbuka puasa. Restoran ini menyajikan sate rembiga khas Lombok hingga ikan naniura khas Sumut berikut ragam takjil enak. Beberapa restoran yang ada di kawasan Hotel sudah kembali buka. Walaupun masih dalam masa pandemi, namun tahun ini sudah bisa berbuka puasa di luar rumah dengan protokol kesehatan yang ketat. Kalau kangen makanan dari beragam daerah, dari Jawa, Sumatera, Lombok hingga Sulawesi, kamu bisa mampir ke restoran Sailendra yang ada di lantai dasar hotel JW Marriott Jakarta, di kawasan Mega Kuningan.

Excecutive Sous Chef Heri Purnama akan menyajikan beragam makanan khas Nusantara sepanjang bulan ramadan dan selalu berganti setiap hari. “Tahun lalu kita temanya masakan Padang, jadi tahun ini kita putuskan untuk mengangkat sesuatu yang berbeda. Jadi, tahun ini tema kita adalah ‘Unexplored Recipes at JW Mariott’,” ujar Chef Heri Purnama saat ditemui di Seilendra Restaurant, Hotel JW Mariott Jakarta (6/4). Menu Nusantara yang dihadirkan sangat beragam. Bukan hanya hidangan populer tetapi juga hidangan unik yang belum banyak dikenal.

Seperti Buntut Bakar Sambal Koja, Udang Garo Rica, Sate Rembiga, Ayam Rarang, dan lainnya. Salah satu yang patut dicoba adalah Ikan Naniura yang merupakan hidangan khas Batak, Sumatera Utara. Ada juga menu Gecok Babat khas Sumbawa, yang disajikan dengan daging sapi. Sop kaki kambing khas Betawi bisa dinikmati sebagai pembuka santapan berbuka. Tekstur dagingnya empuk kenyal dengan paduan kuah gurih hangat yang nikmat. Untuk takjilnya, ada kue putu yang dibuat dari tepung beras dengan isian gula merah dan topping taburan kelapa parut. Dibuat segar hingga masih hangat saat disantap.

Bubur kampiun khas Minang disajikan bergaya modern dengan topping es krim cocopandan. Isinya berupa bubur ketan item, kolang kaling, biji salak, kacang hijau, bubur sumsum, nangka, dan buah peach kalengan. Rasanya lebih manis segar dari versi klasiknya. Kalau ingin menikmati menu khas Nusantara ini sebagai hidangan berbuka puasa yang spesial, kamu bisa melakukan reservasi. Untuk menikmati Unexplored Recipes at JW Mariott Jakarta ini dibanderol harga mulai dari Rp 438.000++ per orang.

 

Sumber : detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.