Aktifitas J Resource Mulai Dikeluhkan Warga

0
196
Foto: Ilustrasi
Foto: Ilustrasi

Totabuanews.com, Molibagu – Sungai Dumagin yang terletak di Kecamatan Pinolosian Timur (Pintim) Kabupaten Bolmong Selatan (Bolsel) akhir-akhir ini dikeluhkan warga. Pasalnya sungai yang dulunya bisa digunakan untuk mandi,cuci oleh warga kini sudah mulai keruh berwarna kecoklatan. Warga menduga sungai tersebut sudah mulai terkontaminasi aktivitas perusahan tambang emas PT J Resource.

” Tu kuala so kabur so nimbole mo mandi deng ba cuci akang,”kata Rusmin warga Dumagin.

Rusmin menambahkan setelah masuknya perusahan tersebut, aktivitas warga di sungai sudah terhenti lagi. Padahal sebelumnya sungai tersebut menjadi kebutuhan bagi warga untuk mandi dan cuci. Ini dikuatirkan masuk perusahan itu bakal dampak dari kepada masyarakat.

” Takutnya perusahan mo buang tu limbah di kuala. Karena tu kuala so jadi kebutuhan masyarakat,” tambah Rusmin.

Namun pihak perusahan PT J Resource melalui Humas eksternal menjelaskan keruhnya sungai Dumagin bukan disebabkan karena aktivitas perusahan. Sebab hingga kini perusahan belum melakukan aktivitas produksi baru sementara pembuatan jalan.

” Perusahan belum melakukan aktivitas produksi,cuma baru pembukaan jalan,” kata Humas Eksternal PT J Resource Kisman Paputungan.

Meski demikian pihak akan melakukan pemeriksaan terkait dengan keluhan warga, “Sebab bagaimanapun juga perusahan tetap berkomitmen untuk terus menjaga dan melesatarikan lingkungan,”tukas Kisman. (Hasdi/koni)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.