Pilkada Boltim Rawan Transaksi Uang Palsu

0
681
ilustrasi uang palsu
ilustrasi uang palsu

TOTABUANEWS, BOLTIM – Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), sangat rawan dengan peredaran uang palsu. Pasalnya, mendekati pemilihan kepala daerah, ditemukan lembaran uang palsu di salah satu bank di Kabupaten Boltim baru-baru ini.

Uang palsu tersebut didapat saat melakukan transaksi penarikan uang tunai oleh Salah satu staf bagian keuangan Sekretariat Dewan (Setwan) Boltim. Lisa Taridala salah satu  staf Setwan Boltim mengungkapkan, dirinya terkejut ketika mengetahui selembaran uang pecahan seratus ribu tersebut ternyata memiliki perbedaan. Dimana nomor seri serta bayangan gambar pada uang tersebut sangat berbeda dengan uang asli seratus ribu pada umumnya. “Uang palsu tersebut saya terima ketika saat melakukan transaksi penarikan uang di Bank sulut Cabang Boltim,” ungkap Lisa.

Lisa mengaku bahwa uang itu bukan uang pribadinya melainkan uang untuk upah para staf Setwan Boltim, “Uang itu merupakan upah untuk para tenaga honorer setwan boltim, yang diambil dari salah satu bank di tutuyan” tegasnya.

Terpisah, kepala cabang Bank Sulut Tutuyan Tun Emir Sumba membenarkan adanya uang palsu yang ditemukan. Dimana katanya uang itu berasal dari Bank BCA Kotamobagu.”Uang palsu itu sudah saya tukarkan kembali ke Bank Sulut Kotamobagu. karena uang itu diberikan oleh bank BCA Kotamobagu ke bank sulut kotamobagu,” katanya.

 

tim totabuanews

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.