Samsuri Minta Polisi tak Keluarkan Ijin Keramaian di Moyag

0
282

TOTABUANEWS.COM, Kotamobagu – Pasca terjadinya penganiayaan salah satu warga kemarin usai pelaksanaan pelantikan tim sukses salah satu kandidat bakal calon Walikota dan Wakil Walikota, Desa Moyag di minta tidak lagi melakukan acara dalam bentuk apapun.

Hal ini disampaikan salah satu tokoh Pemuda Desa Moyag, Samsuri Mamonto kepada totabuanews, Rabu (03/04/13).

“Diharapakan kepada Polsek, maupun Polres Bolmong untuk tidak mengeluarkan izin pelaksanaan acara, baik pesta kawin maupun acara sosialisasi kandidat ataupun sejenisnya,” ujar Mamonto.

Lanjut Mamonto menambahkan, hal tersebut dilakukan untuk meminimalisir terjadinya konflik, akibat adanya kesalahpahaman antar warga. Apalagi situasi Desa Moyag yang saat ini belum kondusif.

“Ini hanya meminimalisir saja terjadinya konflik. Kalaupun suasananya sudah aman, baru bisa lagi melakukan acara seperti biasa,” tukas Mamonto. (erwin/jun)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.