Bawaslu Minut Gelar Sosialisasi di Pulau Bangka

0
21

TNews, Minut – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Minahasa Utara (Minut) menggelar kegiatan supervisi sekaligus sosialisasi di Pulau Bangka Kecamatan Likupang Timur (Liktim) yakni di Desa Libas, Kahuku dan Ehe, setelah sebelumnya mengadakan kegiatan yang sama di Kecamatan Kalawat. Ketua Bawaslu Minut Simon Awuy SH bersama staf berangkat menuju Desa Libas dengan menggunakan motor tempel, Kamis (02/07/2020).

Dihadapan sejumlah Panwascam Liktim dan Panwas Desa Awuy mengatakan, dimana saat ini sudah memasuki lanjutan tahapan Pilkada yang sempat tertunda, diharapkan ada motivasi dalam melaksanakan tugas dalam tahapan Pilkada yang sementara berjalan.

“Saat ini kita kembali melaksanakan tahapan Pilkada yang sempat tertunda beberapa waktu akibat merebaknya penyebaran Covid-19. Dengan dimulainya kembalim tahapan, diharapkan seluruh jajaran Panwascam Likupang Timur untuk bekerja dengan penuh semangat dan penuh tanggungjawab untuk pengawasan ke depan,” ujar Awuy.

Kemudian Awuy juga tetap mengingatkan seluruh jajaran Panwascam Liktim tetap memperhatikan protap kesehatan Covid-19 saat menjalankan tugas di lapangan baik Panwascam maupun Panwasdesa.

“Kesehatan adalah sangat penting dalam melaksanakan tugas, untuk itu diingatkan kembali agar tetap mematuhi protocol kesehatan yang sudah kita ketahui bersama,” tegas Awuy. (PCV)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.