Lari Marathon dan Jalan Sehat Semarakkan HUT Bolmong ke 63

0
46

TOTABUANEWS, BOLMONG – Rangkaian kegiatan jelang acara Puncak dalam rangka HUT Kabupaten Bolaang Mongondow ke 63, Jumat (10/03) kemarin secara resmi dibuka oleh Asisten Administrasi Umum Sekretariat daerah I Wayan Gede yang di dampingi ketua Panitia Taufik Mokoginta  dengan diawali lomba lari marathon antar SKPD dan Jalan Sehat bersama aparatur sipil negara lingkup pemkab bolmong dengan mengambil  start awal di Desa Solog dan Berakhir di Halaman Kantor Bupati.

Asisten administrasi Umum Sekda I Wayan Gede mengatakan kegiatan ini merupakan awal pelaksanaan dimulainya rangkaian kegiatan lomba untuk memeriahkan HUT Kabupaten Bolmong pada Tanggal 23 Maret 2017 Nanti.

Dimana kegiatan–kegiatan yang dilaksanakan ini melibatkan seluruh instansi sampai pada tingkatan kecamatan dan Desa. Sementara Itu Ketua Panitia Pelaksana HUT Taufik Mokoginta yang juga selaku Kepala Dinas Pertanian mengatakan ada berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh Panitia diantara lari marathon, Bola voli, Bakiak, tenis meja, lomba kebersihan antar SKPD, Kecamatan dan Desa, lomba Cipta menu dan kegiatan-kegiatan tradisional rakyat.

Untuk lomba lari marathon Putra-putri  pada awal kegiatan  diraih oleh Dinas Catatan Sipil.menurut taufik hadih bagi pemenang dalam setiap lomba akan diserahkan pada acara puncak pesta rakyat. I Wayan dan Taufik berharap seluruh ASN dan Masyarakat untuk dapat mendukung  dan saling berkerja sama penuh sehingga kegiatan dalam rangka hut kab. Bolmong dapat sukses dan terlaksana dengan baik

Juara Lari Marathon Putra Antar Perangkat Daerah : 

 

  1. Jeri Takasana Dinas Catatan Sipil
  2. Muhlis Potabuga Pengadilan Agama
  3. Modi Mokoginta Dinas Pertanian
  4. Agustin Manoppo Bagian Tup, Humas dan Protokol Setda
  5. Rifal Mokodompit
  6. I Nyoman  Dinas Perkebunan

 

Feybi Makalalag

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.