2018, Diskominfo Kotamobagu Luncurkan Aplikasi Katu

1
52
2018, Diskominfo Kotamobagu Luncurkan Aplikasi Katu
Yani Umar

TOTABUANEWS.COM, KOTAMOBAGU – Program smart city, kini tengah dikembangkan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu dengan tujuan untuk lebih memudahkan masyarakat, Baik dalam menyampaikan aspirasi, keluhan, dan untuk memperoleh informasi. Kini, Pemkot Kotamobagu terus berinovasi dengan mengembangkan sistem teknologi. Pada 2018 mendatang, Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo), bakal meluncurkan aplikasi terbaru, yakni Kotamobagu Satu (KATU) yang bisa diunduh melalui play store.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas (Kadis Diskominfo), Ahamad Yani Umar melalui Kepala Data Center, Rudiyanto  Unu, kata dia melalui aplikasi tersebut, selain untuk bisa mengakses berbagai informasi, warga juga bisa mengakses atau memantau aktivitas di sejumlah titik di Kotamobagu yang telah terpasang CCTV.

“Tahun depan baru sudah rampung semuanya. Masih ada beberapa sistem yang masih dalam tahap penyempurnaan. Jika nanti sudah rampung, maka setiap warga yang memiliki smartphone, bisa langsung melihat kondisi atau aktivitas yang direkam CCTV,” kata Rudiyanto, Selasa (12/12/2017).

Dengan mudah diaksesnya rekaman CCTV tersebut, Menurut Rudiyanto warga juga akan bisa turut memantau dan membantu memberikan informasi jika terjadi tindakan kekerasan atau kecelakaan yang terjadi kepada pihak terkait. “Jadi tidak hanya kecelakaan atau ada tindakan kriminal yang bisa kita pantau lewat CCTV ini, tapi juga aktifitas PSK yang biasanya bertransaksi di taman kota, kita bisa pantau. Sehingga jika ada kejadian itu, maka masyarakat bisa dengan cepat mengetahuinya dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penanganan,” Jelasnya.

Gery Liangga

1 KOMENTAR

  1. “Jadi tidak hanya kecelakaan atau ada tindakan kriminal yang bisa kita pantau lewat CCTV ini, tapi juga aktifitas PSK yang biasanya bertransaksi di taman kota, kita bisa pantau. Sehingga jika ada kejadian itu, maka masyarakat bisa dengan cepat mengetahuinya dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penanganan,” Jelasnya.
    koordinasi dengan pihak terkait salah satunya dengan kepolisian. mana bisa berkoordinasi, sedangkan tim manguni n polres ditelp ga ada yg angkat-angkat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.