Walikota Kotamobagu Buka Forum SKPD

0
191

2TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Walikota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, Senin (16/3) kemarin, membuka pelaksanaan kegiatan Forum Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu, Tahun 2015.

Kegiatan Forum SKPD tersebut, dilaksanakan dalam rangka singkronisasi dan sinergitas antara rencana program kegiatan yang akan dillaksanakan oleh SKPD dengan rencana kegiatan masyarakat dan pemangku kepentingan di Kota Kotamobagu.

Dalam sambutannya, Walikota Kotamobagu meminta kepada seluruh Jajaran SKPD dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu, agar dalam proses perencanaan pembangunan, dapat memprioritaskan usulan yang dihasilkan melalui Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) pada tingkat kecamatan. “Ini sangat penting, mengingat dalam proses perencanaan pembangunan melalui forum SKPD, akan menggunakan pendekatan partisipatif,” ujar Walikota.

lebih lanjut dikatakan, agar para SKPD dalam menyusun perencanaan selalu memperhatikan aspek pemerataan,  keterpaduan  program,    dan  kebutuhan rill masyarakat, serta memperhatikan skala prioritas. “Perencanaan juga harus dilandasi pada Visi dan Misi Pemerintah Kota Kotamobagu, serta tetap berpedoman pada isu – isu strategis  dan  arah kebijakan,  yang  terdapat dalam  dokumen RPJMD Kota Kotamobagu,” ujar Walikota.

Kegiatan yang dilaksanakan di kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kotamobagu tersebut, juga dihadiri Wakil Walikota Kotamobagu, Drs Jainuddin Damopolii, Sekertraris Daerah Kotamobagu, Drs Mustafa Limbalo, dan para pimpinan SKPD dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu.

 

Konni Balamba

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.