Diskominfo Buol Gelar Halal Bihalal Pasca Cuti Bersama Idul Fitri 1444 H

0
22

TNews Buol – Hari kedua masuk kerja usai Cuti Idhul Fitri 1444 Hidjria Dinas Kominfo Kabupaten Buol bersama Aparatur Sipil Negara (ASN)  dan Pegawai Harian Lepas (PHL) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT)  melaksanakan Halal Bi halal Bertempat  di Kantor Dinas Kominfo Kamis, 27 April 2023.

Halal Bihalal ini sebagai ajang Silaturahim  Sekaligus maaf memaafkan setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1444 Hidjria .

Sekretaris Kominfo Abdullah AS. Mangge, S.Ag., M.Si., memberikan siraman rohani dalam ceramahnya agar kita saling Membantu serta berbuat kebaikan terutama kepada tetangga kita. Mari kita Memper erat tali silaturahim, , saling membantu karena bila terjadi sesuatu Masalah , pastilah orang terdekat  yang akan membantu kita.Tentu orang terdakat yang di maksud adalah tentangga kita ” katanya.

Sekretaris  Kominfo Abdullah AS. Mangge, S.Ag., M.Si melafaskan ayat  “ Wahai manusia! Sungguh, Kami telah menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan, kemudian Kami jadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku agar kamu saling mengenal. Sesungguhnya yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa. Sungguh, Allah Maha Mengetahui, Maha teliti,”

Selanjutnya  Suondo D. Sanua, S.Sos  Selaku Kadis Kominfo juga menyampaikan Nasehat untuk Memberikan Suport  bahwa kedepannya Kominfo dalam melaksanakan tupoksinya lebih professional serta di tingkatkan dari hari-hari Kemarin “Tahun  Lalu”.

“Kedepan Suondo D. Sanua, S.Sos  Selaku Kadis Kominfo harapan saya bisa mengcanter  atau menangkal berita-berita  hoax yang terjadi di wilayah KAbupaten Buol Akhir-akhir Ini  dan menjadi terdepan dalam memberikan informasi kepada masyarakat,” Ungkapnya.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada para ASN, PHL/PTT pada Dinas Kominfo yang selama ini telah bekerja dengan baik. Saya pribadi memberikan apresiasi kepada para ASN,PHL/PTT  karena bisa melaksanakan Halal Bi Halal ini secara sederhana tapi sangat berarti,” tuturnya sambil memohon maaf Minal aidhin Wal Faizin”Mohon Maaf Lahir Bathin.Selanjutnya kegiatan Halal Bi Halal  tersebut di tutup dengan doa dan berjabat tangan serta foto bersama.

Reporter  Rahim Saloa

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.